Pembiayaan Usaha untuk Perempuan Pelaku Usaha Ultra Mikro
Program pembinaan khusus yang dilaksanakan untuk ibu-ibu prasejahtera produktif non-bankable yang ingin memulai usaha maupun mengembangkan usaha dapat dengan mudah memperoleh akses pendanaan dibandingkan dengan mengajukan pinjaman ke Bank.
Perempuan memiliki peran yang sangat penting dalam perekonomian keluarga dan masyarakat. Di Jawa Barat, banyak perempuan yang berjuang menjadi pelaku usaha ultra mikro, baik di sektor perdagangan, kerajinan, maupun kuliner.
Untuk keluarga dan kesejahteraan hidup mereka. Namun, meningkatkan pendapatan memperbaiki kendala modal seringkali menjadi penghalang utama bagi mereka untuk mengembangkan usaha yang telah dirintis dengan penuh semangat.
Program bertujuan untuk memperkuat perekonomian keluarga, mengurangi kesenjangan ekonomi, dan meningkatkan kemandirian usaha.
Pelaksanaan program dilakukan dengan pembiayaan mikro berbunga rendah, pendampingan usaha ultra mikro, pelatihan keterampilan dan kewirausahaan, serta meningkatkan akses terhadap pasar/market.
Program ini akan melibatkan berbagai pihak, termasuk dinas koperasi dan UKM, lembaga keuangan mikro, serta komunitas pengusaha perempuan untuk memastikan bahwa program ini berjalan dengan baik dan tepat sasaran.