Kemudahan akses pupuk untuk petani
Pupuk adalah salah satu input pertanian yang terpenting, selain tenaga kerja dan teknologi. Pupuk masih dianggap sangat menentukan jumlah hasil produktivitas lahan pertanian terutama ketika dihadapkan pada lahan pertanian yang mengalami degradasi dan kekurangan zat hara.
Akses terhadap pupuk dipermudah dengan pemanfaatan pupuk organik yang mudah diakses dan terjangkau. Penggunaan pupuk organik yang belum masif dilakukan oleh petani Jawa Barat menjadi tantangan bagi pemerintahan daerah provinsi.
Jabar ASIH berkomitmen untuk meningkatkan produksi pupuk organik, memberikan penyuluhan dan pendampingan kepada para petani dengan kolaborasi berbagai pihak.