Sebut Syaikhu-Ilham Pasangan Terbaik, Ahmad Heryawan: Ini Perpaduan IMTAQ dan IPTEK
Bandung – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 3, Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie (ASIH) merupakan calon pemimpin terbaik untuk kemajuan Jabar ke depan.
Begitu disampaikan Ahmad Heryawan (Aher) usai dikukuhkan menjadi Ketua Tim Pemenangan Jabar ASIH di Hotel Horison, Kota Bandung, Selasa (8/10/2024) malam.
“Insya Allah ini pasangan terbaik, pasangan yang menggabungkan IMTAQ dan IPTEK, wajah IMTAQ beliau (Ahmad Syaikhu) dan wajah IPTEK yang botak ini (Ilham Habibie),” ucap Aher.
Aher juga tak bosan-bosannya mengajak masyarakat untuk mendukung dan memilih pasangan ASIH pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2024.
“Bahwa saya Kang Aher mantan Gubernur Jabar dua kali mengajak masyarakat untuk memilih pilihan terbaik saya nomor 3 itulah pasangan ASIH,” ungkapnya.
Aher mengaku, dirinya memiliki strategi khusus dalam memenangkan pasangan ASIH ini.
“Ada strategi khusus tapi itu rahasia, kita punya strategi dinamai TSM ngikut inilah istilah yang ada di KPU, Bawaslu kan gitu,” imbuhnya.
Begitu juga dengan fokus daerah, Aher lagi-lagi tak mau membocorkan wilayah mana yang akan menjadi titik fokus pasangan ASIH.
“Ini wilayah luas banget, pasti dalam kampanye ada pertemuannya, tapi kebanyakannya ya keliling masing-masing, supaya lebih banyak masyarakat yang mendapakatkan informasi dan langsung bertemu muka dengan kandidat,” katanya.
“Fokus-fokus ada, dalam strategi pasti ada, tapi fokusnya dimana rahasia ya,” ujarnya.
Disinggung soal banyaknya jenderal purnawirawan yang bergabung dengan Tim Pemenangan Jabar ASIH, Aher mengatakan bahwa itu merupakan keinginan dari pribadi masing-masing.
“Itu adalah kemauan mereka, keinginan mereka untuk menjadi timses, mereka punya potensi di daerah masing-masing, kami ingin berjuang memenangkan ASIH,” sebutnya.
“Ini menunjukan bahwa kami diterima oleh banyak pihak termasuk para pensiunan militer, polisi juga banyak, dan kemudian pada saat yang sama ternyata mereka ingin dilibatkan dalam Pilkada ya kita libatkan Alhamdulillah,” tandasnya.